Awalnya aku malas meng-update ROM Redmi 2 ku ke MIUI versi 7.3.1 karena biasanya update ROM selalu bikin ribet (buat aku yang suka rooting) karena harus rooting ulang, belum lagi klo ada sistem yang crash. Sudah lebih satu bulan sejak notifikasi di OTA tentang ROM baru, Redmi 2 ku nggak tak update.

Baru kemarin waktu ada waktu luang, iseng-iseng aku update. Akhirnya apa yang aku perkirakan benar terjadi. Setelah update ke MIUI versi 7.3.1 terjadilah error pada google.process.gapps . Google Play Service (Gapps) pada MIUI 7.3.1 ternyata masih gapps versi lama padahal aplikasi google yang telah diupdate mensyaratkan gapps versi baru. Sayangnya, pada MIUI versi 7.3.1 ini setelah diupdate setiap kali sistemnya di-restart akan kembali ke versi lama dan minta diupdate lagi.

Aku kemudian mencari informasi mengenai problem solver trick untuk masalah error google.process.gapps di Redmi 2 tersebut. Mulai dari forum official miui, forum miui Indonesia, dan googling ke berbagai situs tidak kutemukan solusi yang memuaskan (setelah uji coba berbagai tutorial). Dengan semangat yang membara dan pantang menyerah (halah...) serta meramu dari berbagai tutorial, memodifikasi, mencoba-coba dan coba lagi, akhirnya permasalahan akibat update MIUI versi 7.3.1 bisa teratasi.

Berikut Log Aktivitas perjuangan mengatasi masalah error google.process.gapps karena update MIUI 7.3.1 di Redmi 2 yang aku lakukan.

Hari Kamis: 
-Update MIUI 7.3.1.0
-error google.process.gapps 
-Install ulang MIUI 7.3.1.0 via TWRP
-Rooting ulang
-error google.process.gapps

Hari Jum'at:
-Install ulang
-Rooting
-Install fix_gapps
-error google.process.gapps tetap terjadi
-Install TWRP 3.0.2
-Install ulang MIUI 7.3.1.0 via TWRP [error]
-Downgrade ke TWRP 2.6
-Install ulang MIUI 7.3.1.0 via TWRP
-Rooting
-google.process.gapps [fixed]
-update gapps required tiap buka google keep
-update gapps required tiap restart
-Install TWRP 3.0.2
-Install ulang MIUI HM2XWCPro_6.6.16 [MIUI 8 Lolipop Beta] via TWRP
-Banyak huruf china, playstore hilang
-install open gapps nano
-playstore muncul tapi tidak bisa download
-Fastboot Flash ke MIUI 7.1.1
-mismatch image
-replace flash_all.batch
-Flashing success
-update gapps ke versi 9.2.56
-update MIUI ke versi 7.1.3
-update MIUI ke versi 7.3.1
-error google.process.gapps
-install TWRP 3.0.0
-install open_gapps-arm-4.4-pico-20160701
-google.process.gapps error fixed & gapps updated ke versi 9.2.56
-problem solved
-time to sleep
-Alhamdulillah

Oke... Sekarang ke tutorialnya... setelah kamu update ke MIUI 7.3.1 maka...

Siapkan Peralatan Tempur
1. TWRP atau yang sejenisnya, kalau aku pakai TWRP, download disini pilih yang HM2014811_TWRP2.8.7.2_signed.zip
2. open_gapps-arm-4.4-pico-20160701 bisa di download di opengapps.org atau coba klik directlink ini

Lanjut ke Battle Field
A. Install TWRP (klo sudah terinstall twrp bisa diskip lanjut ke poin B)
1. setelah download TWRP, taruh filenya di penyimpanan internal kemudian rename nama file menjadi update.zip
2. Buka updater OTA atau icon warna biru muda dengan gambar panah putih menghadap ke atas
3. Klik titik tiga di pojok kanan atas, klik "pilih file update" / "choose update package"
4. pilih file twrp yang sudah diganti menjadi update.zip tadi
5. klik OK
6. lanjutkan sampai proses selesai

B. Install Gapps
1. setelah download open_gapps-arm-4.4-pico-20160701, taruh di memori (terserah mau di internal apa di external, disarankan disimpan diinternal aja, biar enak nyarinya pas install via twrp)
2. Buka updater OTA atau icon warna biru muda dengan gambar panah putih menghadap ke atas
3. Klik titik tiga di pojok kanan atas, klik "reboot to recovery mode" (nanti akan restart dan masuk ke twrp)
4. install open_gapps-arm-4.4-pico-20160701
5. tunggu sampai proses selesai
6. wipe cache
7. reboot to system
8. Tarraaaa.... sudah nggak error lagi...

Udah, gitu aja sih, gampang kan?! nemuin caranya yang lama... Ingat ya... Do With Your Own Risk... tiap kasus atau versi gadget beda-beda... cara ini aku lakukan di Redmi 2 ku dengan versi ekor 17

Selamat mencoba...!!!

10 Komentar

  1. Thanks bro, its works!

    BalasHapus
  2. Ya mmg gitu kan caranya.

    BalasHapus
  3. Wah sakti nih gan, WORK!! makasih banget gan!!

    BalasHapus
  4. yang udah berhasil redmi 2nya ekor brapa??

    BalasHapus
  5. Ekor 17 itu maksudnya apa bro? Taunya gimana? Maaf bro, baru awalan pake xiaomi...

    BalasHapus
    Balasan
    1. setahu saya arti ekor itu untuk redmi 2 seri 2014817.

      untuk seri 2014811 sudah ada yg coba kah?
      sya masih ragu mau coba cara diatas.

      Hapus
  6. work gan. makasih punya saya redmi 2 pro. ekor 19 tanpa root

    BalasHapus
  7. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus

Posting Komentar